Friday, April 4, 2014

Hanya 7,5% Potensi Kelautan Indonesia yang Sudah Dimanfaatkan

Jakarta - Potensi kelautan dan perikanan Indonesia mencapai ribuan triliun rupiah, sayangnya jumlah yang besar tersebut belum seluruhnya digali. Padahal potensinya bisa melebihi Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) per tahun.

Menteri Kelautan dan Perikanan Sharif Cicip Sutardjo mengungkapkan, besaran potensi hasil laut dan perikanan di Indonesia mencapai Rp 3.000 triliun per tahun, sedangkan yang sudah dimanfaatkan Rp 225 triliun atau sekitar 7,5% saja.

"Itu seluruhnya, Rp 3.000 triliun itu seluruhnya mulai dari di atas laut, dasar. Ini kita bicara potensi di laut maupun pulau-pulau kecil. Secara economic size baru Rp 225 triliun," kata Sharif di acara peluncuran Buku Manikam Biru di Pagar Nusantara, di Ritz Carlton, Mega Kuningan, Jakarta, Jumat (4/4/2014).

Sharif menambahkan pemerintah belum secara optimal memanfaatkan potensi kelautan tersebut. Ia yakin jika potensi kelautan itu bisa dimanfaatkan dengan sangat optimal, Indonesia di tahun 2030 nanti jadi negara dengan perekonomian terbesar ke-7 atau lebih.

"Saya yakin dengan kelautan ini kita bisa kelima atau keempat," katanya.

Potensi itu pun harus didukung dengan keberadaan pelabuhan-pelabuhan kecil di setiap pulau. Dia mengatakan, akan menjaring para investor agar mau membangun pelabuhan.

"Karena kita nggak mungkin bangun bandara di setiap pulau," katanya.


Thanks for reading: Hanya 7,5% Potensi Kelautan Indonesia yang Sudah Dimanfaatkan

No comments:

Post a Comment

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...