Sunday, June 9, 2013

First Asia: IHSG Bergerak di 4.800-4.910

Jakarta - IHSG akhir pekan lalu terkoreksi tajam, anjlok 135,897 poin (2,7%) ditutup di 4865,324. Posisi ini terendah sejak perdagangan 10 April lalu. Masifnya aksi jual asing menjadi pemicu utama anjloknya IHSG. Nilai penjualan bersih asing akhir pekan lalu mencapai Rpp.1,8 triliun. Koreksi ini terutama dipicu penyesuaian portofolio asing menyusul meningkatnya resiko perekonomian domestik. Pertumbuhan ekonomi yang melambat dan naiknya tekanan inflasi berpeluang menurunkan kinerja emiten sektoral tahun ini.

Hal ini terlihat dari tekanan jual yang dialami saham sektor semen,properti dan industri pendukungnya dan barang konsumsi. Selama sepekan terakhir IHSG terkoreksi 4%. Penjualan bersih asing sepekan mencapai Rp.5 triliun. Dalam dua pekan terakhir penjualan bersih asing telah mencapai Rp.9,5 triliun. Sementara Wall Street akhir pekan berhasil melanjutkan rebound. Indeks DJIA dan S&P masing-masing menguat 1,38% dan 1,28%. Selama sepekan DJIA dan S&P masing-masing menguat 0,88% dan 0,78%. Penguatan Wall Street akhir pekan lalu dipicu data tenaga kerja AS Mei yang bertambah 175 ribu diatas perkiraan 167 ribu. Namun angka pengangguran Mei AS meningkat tipis 7,6% dari bulan sebelumnya 7,5%. Masih lemahnya peningkatan lowongan kerja di AS membuat pelaku pasar kembali optimis The Fed tidak akan mengurangi program stimulusnya dalam waktu dekat sebagaimana yang dikhawatirkan sebelumnya.

Memasuki perdagangan awal pekan kedua Juni, aksi jual masih berpeluang terjadi meskipun diperkirakan tidak akan sebesar pekan lalu. Pembelian selektif atas saham-saham berkinerja positif bisa memicu terjadinya technical rebound. IHSG diperkirakan akan bergerak dengan support di 4800 dan resisten di 4910.

IHSG : S1 4800 S2 4750 R1 4910 R2 4945


Saham Pilihan

BMRI 9150-9700 BoW, SL 9000

BBRI 8050-8450 BoW, SL 7900

RALS 1470-1540 BoW, SL 1450

HRUM 3950-4175 BoW, SL 3800

ADRO 820-910 BoW, SL 800

PTBA 13000-13500 TB, SL 12900


Thanks for reading: First Asia: IHSG Bergerak di 4.800-4.910

No comments:

Post a Comment

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...