Thursday, April 25, 2013

Jokowi Ingin Ajari Masyarakat Pakai Monorel Biar Tak Kejepit Pintu

Jakarta - Pertengahan Mei 2013 ini, konstruksi proyek monorel di DKI Jakarta akan kembali dimulai. Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta ingin mengajari masyarakat naik transportasi massal baru di Indonesia tersebut

"Ada sosialisasi, ada sisi promosi, nanti masyarakat bisa naik turun. Meski itu gerbongnya berhenti, bisa naik, bisa turun. Buat belajar, nggak mudah itu. Di Bogota juga 5 tahun. Saya minta nggak tahu mau saya taruh di Monas atau di mana. Cara buka pintunya seperti apa. Itu lama, jangan pikir gampang. Kalau kejepit bagaimana. Serius ini," tutur Jokowi di Balai Kota, Jakarta, Kamis (25/4/2013).

Jokowi menargetkan pada pertengahan Mei 2013 nanti proyek monorel DKI Jakarta yang digarap PT Jakarta Monorail akan dimulai. Tiang-tiang monorel yang mangkrak selama ini akan dikonstruksi kembali.

Untuk titik awal pembangunan kembali monorel ini, Jokowi mengatakan itu terserah Jakarta Monorail. Adapun, monorel dalam kota yang digarap Jakarta Monorail adalah jalur green line dan blue line.

"Terserah Jakarta Monorail suruh ngecor di Kuningan tak cor, di Senayan tak cor. Sudah clear, laporannya sudah clear," ujarnya.

Jakarta Monorail baru saja menandatangani kesepakatan dengan perusahaan asal China, CNR Changchun Railway Vehicle Co. Ltd. untuk pengadaan rangkaian kereta (rolling stock) yang akan digunakan di Jakarta.

Pengadaan kereta ini memakan biaya investasi sebesar 30% dari total investasi sebesar Rp 7 triliun, atau setara Rp 2,1 triliun. Pembiayaannya berasal dari kas internal dan pinjaman bank.



Thanks for reading: Jokowi Ingin Ajari Masyarakat Pakai Monorel Biar Tak Kejepit Pintu

No comments:

Post a Comment

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...