Monday, April 22, 2013

Jero Wacik Batalkan Kenaikan Harga Elpiji 12 Kg Karena BBM Mau Naik?

Jakarta - Hari ini seharusnya Pertamina menaikkan harga elpiji tabung 12 kg Rp 1.000, akibat pengubahan sistem distribusi yang biayanya kini dikenakan kepada pembeli. Namun rencana ini dihadang Menteri ESDM Jero Wacik, kenapa?

"Iya, Pak Menteri (ESDM) minta agar kenaikan itu ditangguhkan," kata Wakil Menteri ESDM Susilo Wiswoutomo saat ditemui di Kantor Kementerian ESDM, Jalan MH Thamrin, Jakarta Pusat, Senin (22/4/2013).

Susilo mengatakan, meskipun rencana kenaikan ini sudah diusulkan oleh Pertamina, namun pemerintah mengaku harus melakukan pembahasan lebih lanjut. Menurut Susilo, sekarang bukanlah waktu yang tepat untuk menaikkan harga gas.

"Ya karena dinilai sekarang belum waktunya saja. Nanti (naiknya). Kan itu belum selesai dievaluasi. Pertamina memang sudah ajukan surat tapi kan pembahasannya memerlukan suatu proses. Ini belum dibicarakan," paparnya.

Lebih lanjut, Susilo tidak menampik aksi pemerintah membatalkan kenaikan harga elpiji 12 kg adalah karena adanya rencana penjualan bensin premium dengan 2 harga. Untuk mobil pribadi, harga premium adalah Rp 6.500/liter. "Semua yang program di pemerintah itu selalu kait mengkait satu sama lain," katanya.

Lalu sampai kapan pemerintah menahan kenaikan harga elpiji 12 kg ini? "Belum tahu (kapan naik). Yang pasti kenaikan elpiji 12 kg ini ada kaitannya dengan faktor subsidi. Pokoknya semua itu saling terkait jadi harus dipertimbangkan dengan matang," imbuhnya.

Sebelumnya pihak Pertamina mengatakan, karena dilarang menaikkan harga elpiji 12 kg, maka Pertamina bakal rugi Rp 5 triliun. Sebab Pertamina harus memberi subsidi untuk elpiji tersebut.


Thanks for reading: Jero Wacik Batalkan Kenaikan Harga Elpiji 12 Kg Karena BBM Mau Naik?

No comments:

Post a Comment

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...